div>

Sunday, September 23, 2018

SOAL - SOAL KALORIMETRI

Jawablah Pertanyaan berikut dengan singkat dan benar !
1. Tulislah persamaan termokimia dari:
a. ΔHf ° CO2
(g) = 394 kJ/mol
b. penguraian N2H4 jika ΔHf ° N2H4
(l) =  121 kJ/mol
c. ΔHf ° KMnO4
(s) =  171 kJ/mol
d. ΔHc ° C3H8
(g) =  –1.020 kJ/mol
2. Diketahui ΔHf ° H2CO3 (aq) = –699,65 kJ/mol. Hitunglah besarnya perubahan entalpi pada penguraian 496 gram H2CO3 (Ar H = 1, C = 12, O = 16) dan tuliskan persamaan termokimia peruraian H2CO3  !
3. Pada reaksi pembakaran bahan bakar bensin sesuai reaksi:
2 C8H18
(l) + 25 O2 (g)  à  16 CO2 (g) + 18 H2O (l)         ΔH = –5.848,8 kJ/mol
hitunglah besarnya kalor yang dibebaskan pada pembakaran 40 liter bensin (STP) !
4. Ke dalam 50 mL larutan HCl 1 M ditambahkan 50 mL NaOH 1 M pada kalorimeter dari gelas plastik. Suhu naik dari 22 °C menjadi 29 °C (kalor jenis larutan = 4,2 J g–1 K–1). Jika kapasitas panas wadah diabaikan, maka hitunglah besarnya ΔH pada reaksi penetralan:
HCl
(aq) +  NaOH (aq)  à  NaCl (aq)  +  H2O (l)
5. Sebanyak 5 gram kristal KOH dilarutkan dalam 145 gram air. Setelah kristal KOH larut, ternyata suhu kalorimeter naik dari 25,5 °C menjadi 37,5 °C (Ar K = 39, O = 16, dan H = 1). Kalor jenis larutan = 4,2 J g–1 K–1. Jika kapasitas panas wadah diabaikan, tentukan perubahan entalpi pelarutan KOH dalam air !
6. Ke dalam kalorimeter dimasukkan 50 ml larutan Zn(NO3)2 0,1 M dan 50 ml larutan H2SO4 0,1 M. Sehingga terjadi kenaikan Suhu campuran dari 28 °C menjadi 35 °C. Hitunglah perubahan entalpi pada reaksi tersebut dalam Kj/mol dan tuliskan persamaan thermokimianya ?
7. Bila 200 ml NaOH 1 M pada suhu 25 °C  dicampur dengan 150 ml NaOH 1 M pada suhu  25 °C  dalam sebuah kalorimeter sederhana, suhu campuran naik 30 °C. Hitunglah kalor reeaksi dalam satuan kJ untuk reaksi penetralan NaOH oleh HCl membentuk H2O. Kalor jenis larutan  = 4,18 J/gr °C
8. Suatu reaksi eksoterm dalam kalorimeter bom membebaskan kalor sebesar 14,3 kJ. Bila suhu awal kalorimeter  25 °C  dan kapasitas kalorimeter  1,78 x 104  J/°C. Berapakah suhu akhir kalorimeter ?
9. Sepotong seng pada temperature 200C dengan massa 65,38 gram dimasukkan ke dalam 100 mL air mendidih (T = 1000C), massa jenis air 1 g/mL, kalor jenis seng = 0,4 j/g °C dan kalor jenis air adalah 4,2 j/g °C. Temperatur yang dicapai oleh air dan seng adalah . .
10. Air sebanyak 2 liter dipanaskan dengan pembakarn elpiji dari suhu 270 °C menjadi 750 °C. Elpiji dianggap mengandung C3H8 (Mr = 44) dan terbakar sebnyak 44 gram. Seluruh energi yang dihasilkan dari pembakaran gas elpiji digunakan untuk menaikkan suhu air. JIka dikathui massa jenis air = 1 g/cm3 dan kalor jenis air = 4,2 J/g °C, besarnya perubahan entalpi reaksi pembakaran elpiji adalah . . . . .kJ/mol

No comments:

Post a Comment