div>

Monday, November 4, 2019

IDENTIFIKASI FORMALIN PADA BAHAN MAKANAN


A. TUJUAN :
      Mengidentifikasi kandungan formalin
      pada bahan makanan
B. DASAR TEORI  :
Formalin adalah nama dagang dari larutan formaldehid (metanal) yang terlarut dalam air dengan kadar 30-40 %. Formaldehid adalah suatu larutan yang tidak berwarna, berbau menyengat serta sangat reaktif dengan rumus molekul CH2O, formalin adalah salah satu jenis zat aditif yang tidak boleh digunakan pada bahan makanan karena bahan ini dapat terjadinya gangguan system pencernaan, ginjal, hati serta bersifa karsinogenik apabila dikonsumsi terlalu banyak dan dalam jangka waktu yang lama. Untuk mengetahui ada tidaknya formalin dalam bahan makanan dapat dilakukan dengan beberapa pengujian, diantaranya uji fehling, reduksi FeCl3 dan pengujian dengan menggunakan bahan alam, yaitu kunyit.
Hasil Pengujian :
1.  Uji fehling : hasil positif ditandai
     dengan endapan merah bata
2.  Uji FeCl3 : terbentuk warna merah
      lembayung
3.  Uji kunyit : terbentuk warna merah
      lembayung
Sifat fisika formalin :
1.  Mudah larut dalam air
2.  Cairan tidak berwarna
3.  Berbau menyengat
Sifat Kimia formalin :
1. Reaktif dalam suasana basa
2. Mudah bereaksi  dengan protein
3. Reduktor kuat

C.  ALAT DAN BAHAN :
ALAT
No
Alat
Jml
No
Alat
Jml
1
Lumpang & alu
1
7
Gelas ukur kecil
1
2
Penyaring teh
1
8
Pipet tetes
3
3
Erlenmeyer
2
9
Cutter
1
4
Gelas kimia
3
10
Pembakar & kaki 3
1
5
Pengaduk
1
11
Penjepit
1
6
Rak & Tab reaksi
1
12
Kertas saring
3
BAHAN
1
Fehling A & B
1
Tahu X
2
FeCl3 0.5 %
2
Mie basah X
3
Kunyit
3
Bakso X
4
Aquades



D. CARA KERJA  :
a) Preparasi Sampel
No
Langkah kerja
Hasil Pengamatan
1
Timbang 50 gram tahu kemudian haluskan dengan menggunakan lumpang dan alu

2
Tambahkan 50 mL aquades ke dalam tahu yang sudah dihaluskan

3
Saring tahu yang sudah dilarutkan dengan aquades kemudian ambil filtratnya untuk di uji lebih lanjut

4
Ulangi langkah 1-3 untuk bahan mie dan bakso












b) Preparasi Reagen Kunyit
No
Langkah kerja
Hasil Pengamatan
1
Timbang 50 gram kunyit kemudian haluskan dengan menggunakan lumpang dan alu

2
Tambahkan 50 mL aquades 2 ke dalam kunyit yang sudah dihaluskan

3
Saring kunyit yang sudah dilarutkan dengan aquades kemudian ambil filtratnya


c) Uji Kandungan Formalin
No
Langkah kerja
Hasil Pengamatan
UJI FORMALIN

1
Siapkan dua tabung reaksi yang bersih dan kering
2
Masukan 20 tetes ekstrak tahu ke dalam tabung reaksi pertama dan 20 tetes ekstrak mie basah pada tabung
3
Tambahkan 10 tetes fehling  ke setiap tabung reaksi. Amati dan catat perubahan yang terjadi
4
Panaskan kedua tabung reaksi dalam penangas air selama 10 menit. Amati dan catat perubahan yang terjadi
UJI FeCl3

1
Siapkan dua buah tabung reaksi yang bersih dan kering
2
Masukan 40 tetes ekstrak tahu ke dalam tabung reaksi pertama dan 40 tetes ekstrak mie basah pada tabung reaksi ke dua kemudian beri label
UJI KUNYIT

1
Teteskan 20 tetes ekstrak kunyit kedalam kertas saring kemudian diamkan selama 10 menit
2
Teteskan 1-3 tetes ekstrak tahu pada kertas saring yang telah ditetesi kunyit. Amati dan catat perubahan yang terjadi
3
Amati 1-3 untuk  bahan mie basah

E.  ANALISIS DATA

SAMPEL

WARNA SAMPEL

WARNA SAAT BEREAKSI DENGAN

HASIL

FEHLING

FeCl3

KUNYIT

Filtrat tahu

Filtrat Mie

Filtrat Bakso

 

 

 

 

 


F. KESIMPULAN
Tulis reaksi yang terjadi dan buatlah kesimpulan praktikum yang telah kalian lakukan.

6 comments:

  1. alhamdilillah..terima kasih bu Ida semoga berkah ilmunya jadi amal jariah kelak nanti..sangat membantu kita sebagai guru kimia.

    ReplyDelete
  2. alhamdulillah, bu ijin menggunakan LK nya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan ibu...dengan senang hati... smga berkah , aamiin !

      Delete
  3. terimakasih ibu, ijin menggunakan LKPD yang ibu buat

    ReplyDelete
  4. Matur nuwun bu Idha ilmunya sy ibu rumah tangga bisa ikut uji firmalin pada makanan... 😍

    ReplyDelete